Otomotifnet.com - Sebuah Daihatsu Xenia terjungkal ke dalam kali di Jl Pulo Mas, Kayu Putih, Pulogadung, Jakarta Timur, pukul 20:00 WIB, (9/12/19).
Posisinya 'nungging' dengan bagian depan nyungsep ke dalam kali karena aksi penyelamatan.
Sedangkan bagian belakang masih di atas tanggul.
Akibatnya beberapa sudut bumper depan sedikit lecet dan penyok.
(Baca Juga: Daihatsu Xenia Ambyar, Pengemudi Babak Belur, Korban Salah Tangkap Polisi)
Disebutkan oleh Kasi Ops Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Timur, Gatot Sulaeman insiden akibat menghindari kecelakaan.
"Korban melaju dari arah Pulogadung menuju by pass Rawamangun. Ketika di Jalan Pulo Mas korban berusaha menghindari mobil lain di depannya," kata Gatot di lokasi, (9/12/19).
Nahas korban tak sepenuhnya bisa mengontrol laju Xenia sehingga terperosok ke kali dengan kedalaman sekitar dua meter dan lebar tiga meter.
Gatot menuturkan satu unit light rescue dan satu unit multi purpose berikut 10 personel dikerahkan ke lokasi setelah mendapat laporan permintaan evakuasi.