Bannya pakai Achilles ukuran 195/55 R15. Sementara suspensinya tetap dibiarkan standar.
Ubahan berlanjut ke bagian headlamp. Budi menggantinya dengan yang versi clear, agar terlihat lebih clean dan elegan.
Spion juga diganti dengan yang sudah ada fitur auto retract. "Biar gak ribet kalau lewat jalan kecil, atau kala parkir di tempat yang agak sempit," ujarnya beralasan.
Masuk ke interior, jok depan bawaan Sprinter disimpan di rumah dan diganti dengan sepasang jok Recaro LX dengan fishnet headrest.
(Baca Juga: Toyota Corolla Altis Baru Pakai Fitur Canggih, Cek Speedometer Enggak Usah Nunduk, Ini Maksudnya)
"Setir gue ganti pakai Corolla JDM model 3 spoke, lebih enak gripnya," bisik pria 40 tahunan ini.
Terakhir, head unit single DIN Pioneer pun dipasang untuk mendengarkan musik.
Selesai!
"Cukup lah buat gue modifikasinya. Gak perlu banyak aksesori dan gak usah ceper-ceper. Masih enak gue pakai harian dan lebih keren kan?" tutupnya sembari minta pendapat.
Bener sob!