DFSK Glory 560 Kerek Harga di Awal 2020, Termurah Rp 196 Jutaan

Irsyaad Wijaya - Jumat, 10 Januari 2020 | 20:00 WIB

DFSK Glory 560, SUV dengan mesin 1.500 Turbo. (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - PT Sokonindo Automobile terpantau sudah mengerek harga produknya di awal 2020.

Mulai dari harga DFSK Glory 560, 580 dan Super Cab semuanya naik.

Namun kali ini kita membahas kenaikan harga dari SUV unggulan DFSK yakni Glory 560.

Dibekali dua pilihan mesin yakni bensin berkapasitas 1.498 cc yang dilengkapi turbo dan mesin berkubikasi 1.798 cc natural aspirated.

(Baca Juga : First Impression DFSK Glory 560, Spesifikasi, Fitur Hingga Teknologi Mesin)

DFSK Glory 560 juga tersedia dalam 5 varian dengan 2 pilihan transmisi yaitu CVT dan manual.

Dari website resmi DFSK Indonesia, harga Glory 560 kini dibanderol mulai dari Rp 196,5 juta hingga Rp 246,5 juta on the road Jakarta.

Harga tersebut naik sekitar Rp 4,5 juta dibanding harga di bulan Desember tahun 2019.

Sebab Glory 560 di Desember 2019 dijual mulai Rp 192 juta sampai Rp 242 juta on the road Jakarta.