Toyota Avanza Terpotong, Disambar Kereta Api di Rel Ganda, Ulah Pengemudi

Irsyaad Wijaya - Senin, 13 Januari 2020 | 20:00 WIB

Toyota Avanza tersambar KA Logawa di kabupaten Nganjuk, Jatim, (12/1/20) (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Toyota Avanza ringsek depan setelah dihajar kereta api Logawa rute Purwokerto-Surabaya.

Bagian depan Avanza bernopol AG 1538 VX terpotong usai baja lokomotif menerjangnya di perlintasan KM 105+716, Bulakrejo, Warujayeng, Tanjunganom, kabupaten Nganjuk, Jatim, (12/1/20).

Tampak bagian depan, mulai bumper, kap mesin, fender kiri dan serta sebagian mesin carut-marut.

Kap mesin tampak penyok terlipat dan fender terbelah menganga.

(Baca Juga: Xpander Remuk Wajah, 7 Penumpang Diterjang Kereta Api, Teriakan Warga Tak Digubris)

Beruntungnya tak ada korban jiwa atas insiden tersebut, pengemudi bernama Adam Purwanto (57) selamat.

Usai menampar Toyota Avanza, KA Logawa berhenti di stasiun Baron untuk cek kondisi lokomotif dan melaporkan peristiwa tersebut.

TribunKediri.com
Kondisi Toyota Avanza usai disambar kereta api di Nganjuk

"KA Logawa melanjutkan perjalananya menuju stasiun Gubeng, Surabaya. Sementara Toyota Avanza yang tertemper KA sudah langsung dievakuasi ke tempat aman, kerugian materiil saja," kata Ixfan Hendriwontoko, Manajer Humas PT KAI Daop 7 Madiun, (12/1/20).

Kanit Lantas Polsek Warujayeng, Ipda Imran Rosyidi menuturkan kronologi, Avanza putih tersebut bisa disambar KA Logawa.