Pencipta Pesawat Pakai 'Jantung' Ninja 150 Ketemu Gubernur Sulsel, Bakal Dibelikan Mesin 1.000 Cc

Ignatius Ferdian - Selasa, 21 Januari 2020 | 09:30 WIB

Pesawat Ultralight dari mesin Kawasaki Ninja 150RR bikinan montir asal Pinrang, Sulawesi Selatan (Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Pria 33 tahun asal Pinrang Sulawesi, Chaerul sempat bikin heboh dengan sukses bikin pesawa bermesin Kawasaki Ninja 150 2-tak.

Enggak cuma dibuat saja, Chaerul sukses menerbangkan pesawat bermesin Kawasaki Ninja setinggi 20 meter di atas pantai Langga (15/1).

Bahkan Kapten Halid, mantan penerjun Kopassus yang sekaligus mentor dari Chaerul juga tak henti memberikan dukungannya.

Ia juga menjelaskan tak hanya faktor teknis saja yang membuat Chaerul gagal terbang, namun skill dalam menerbangkan pesawat juga sangat penting.

(Baca Juga: Kawasaki Ninja 150RR 2-Tak Disulap Jadi Pesawat, Terbang 20 Meter, Karya Montir Sulsel)

"Maklum masih pemula sehingga belum menguasai tekniknya. Saat uji coba beberapa hari lalu pesawat terbang yang dipiloti Chaerul sendiri terbawa angin ke kanan," katanya.

Karena pesawat buatannya itu, Chaerul pun bertemu dengan Gubernur Sulawesi Selatan, Prof Nurdin Abdullah (17/1).

Gubernur memberikan apresiasi ini dalam bentuk bantuan seperti pengadaan mesin yang berkekuatan tinggi, tempat pembuatan, bahkan fasilitas sekolah untuk peningkatan kapasitas secara pribadi dari Chaerul.

Chaerul pun meminta dukungan mesin Yamaha 1000 cc dan langsung diiyakan gubernur.

(Baca Juga: Bripda Mutiara, Polwan Cantik Pawang Moge Polda Metro Jaya, Cerita Sering Jatuh)