Tol Cipularang Punya Durasi Tempuh Maksimal, Lebihi Waktu, E-Toll Tak Berfungsi

Irsyaad Wijaya - Rabu, 29 Januari 2020 | 11:30 WIB

Ruas jalan tol dengan sistem transaksi tertutup, tap in dan tap out kudu pakai e-toll yang sama. (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Tol Cipularang ternyata memiliki batas waktu tempuh maksimal.

Jadi tiap pengguna tol yang masuk, dipantau sudah berapa lama melintas di ruas tol Cipularang.

Durasi perjalanan ini baru diketahui setelah kasus seorang pengemudi yang mengeluh tak bisa menggunakan e-toll saat hendak keluar ruas tol Cipularang.

Pengemudi itu sebelumnya sempat beristirahat di rest area selama dua jam.

(Baca Juga: Saldo E-Toll Kurang, STNK Suzuki Ertiga Disita Petugas Jasa Marga, Spontan Dipindah Tugas)

Saat akan keluar dan tapping di gerbang tol, ternyata enggak bisa. Padahal, saldo e-Toll miliknya masih mencukupi.

Setelah ditanyakan ke petugas, Ia dianggap telah melewati batas waktu tempuh maksimum di tol Cipularang.

Alhasil, terjadi antrean cukup panjang hingga akhirnya petugas datang dan melakukan penanganan supaya mobil bisa keluar gerbang tol.

Menurut Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPTJ), Danang Parikesit, insiden itu terjadi akibat sistem untuk memonitor durasi perjalanan pengguna jalan tol sedang berjalan.