Otomotifnet.com - Petronas Yamaha SRT telah melaunching tim MotoGP 2020.
Peluncurannya hampir berbarengan dengan tim Monster Energy Yamaha yang hanya berbeda ruangan.
Jika tim Monster Energy di indoor, untuk tim Petronas Yamaha SRT berada di luar ruangan yang masih sama-sama lingkup sirkuit Sepang, Malaysia.
Melihat tampilannya, tak banyak yang berubah dari livery tim Petronas Yamaha SRT antara versi 2020 dan 2019 kemarin.
(Baca Juga: Suzuki Sambut Awal Musim Dengan Livery Baru, Jadi Tahun ke-60 di Ajang Balap, Ini Targetnya)
Warna tosca dan hitam masih jadi warna dasar YZR-M1 tim asal Malaysia ini.
Hanya saja, warna toscanya terlihat lebih tegas dibandingkan musim lalu.
Untuk musim lalu, warna tosca dan hitam saling bergradasi, sedangkan sekarang warna tosca dan hitam terpisah dan saling membelah dengan tegas.
Warna toscanya juga terlihat lebih terang.