Yamaha Aerox 155 Mendominasi Customaxi Pontianak, NMAX Kalah Banyak!

Antonius Yuliyanto - Sabtu, 7 Maret 2020 | 18:00 WIB

Yamaha Aerox 155 Mendominasi Customaxi Pontianak, NMAX Kalah Banyak! (Antonius Yuliyanto - )

Otomotifnet.com - Customaxi Yamaha X Yamaha Heritage Built 2020, ajang kontes motor kerjasama antara Yamaha Indonesia dan Gridoto.com memasuki kota kelima.

Semifinal kali ini berlangsung di Pontianak, Sabtu (7/3/2020), tepatnya di Ayani Megamal Pontianak, Kalimantan Barat.

Tahun ini Pontianak untuk pertama kalinya jadi tuan rumah Customaxi region Kalimantan, sedang tahun sebelumnya diadakan di Balikpapan, Kaltim.

"Terima kasih kepada Yamaha Indonesia dan Gridoto.com yang telah memilih Pontianak sebagai tuan rumah Customaxi 2020."

(Baca Juga: Yamaha Aerox Juara Racing Look Customaxi Makassar 2020, Pakai Kamera Belakang)

 

"Merupakan kebanggan bagi kita terutama modifikator, untuk mewakili Kalimantan berlaga di tingkat nasional," tutur Fendi, Manager Aftersales & Motorsport PT. Aneka Makmur Sejahtera, maindealer Yamaha Kalbar.

Seri Pontianak merupakan kelanjutan dari semifinal Customaxi 2020 yang sebelumnya sudah berlangsung di Bekasi, Denpasar, Medan dan Makassar.

Setelah Pontianak, semifinal akan berlanjut ke Solo, Surabaya dan Bandung. Baru kemudian grand final akan diadakan di Serpong, Tangerang April nanti.

Customaxi seri Pontianak berlangsung meriah, karena juga disatukan dengan event maindealer lokal yaitu launching All New NMAX dan berbagai acara seperti fashion show.

Yang menarik dari seri Pontianak, dari 95 pendaftar dan 41 motor yang didisplay, pesertanya lebih dari 50% didominasi Aerox 155.

Menurut Yordan Satriadi, Deputy GM Marketing PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), penjualan Aerox khusus di Kalimantan Barat memang mendominasi.

"Memang khusus di sini lebih tinggi dari NMAX, tapi sekarang mulai imbang dengan hadirnya All New NMAX, indennya tinggi," tuturnya.

Rianto/Otomotifnet
Customaxi Pontianak, ada dua Yamaha XSR 155 yang istimewa

Kejutannya kelas Heritage Built bagi XSR 155 ada 2 peserta dengan tingkat modifikasi yang terbilang sama-sama bagus. Satu beraliran scrambler, sedang lainnya cafe racer.

(Baca Juga: All New NMAX 2020 Pertama Turun Kelas Master Customaxi X Yamaha Heritage Built Makassar)

"Sampai sulit menentukan pemenangnya, antarjuri harus debat panjang," ujar Casagrande Ivan Momot, ketua juri dari Gridoto.com.

Rianto/Otomotifnet
Yamaha Aerox 155 Mendominasi Customaxi Pontianak, NMAX Kalah Banyak!