Ducati Sebut Stok Pembalap MotoGP 2021 Aman, Lima Kandidat Bisa Tukar Posisi

Nur Pramudito,Irsyaad Wijaya - Senin, 13 April 2020 | 12:50 WIB

Ducati Desmosedici GP20 (Nur Pramudito,Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Ducati mengaku sudah aman dengan stok pembalap untuk MotoGP 2021.

Direktur Olahraga Ducati, Paolo Ciabatti menyebutkan, sudah ada lima kandidat untuk tim pabrikan yang bisa saling tukar posisi.

"Kami memiliki pembalap seperti Andrea Dovizioso, yang telah meraih berbagai kemenangan dalam beberapa tahun terakhir," kata Ciabatti dilansir dari Motorsport.

"Memang benar Ia sudah berusia 34 tahun, tapi di usia saat ini Dovizioso masih bisa untuk turun 2-3 tahun ke depan," sebutnya.

Baca Juga: Bos Ducati Tak Setuju MotoGP 2020 Cuma Digelar di Eropa, Permasalahkan Cuaca

"Kami juga punya Danilo, yang tampil sangat baik dalam tes pramusim di Qatar," sambungnya.

"Kami pun sedih tak bisa balapan karena kami yakin Danilo bisa membuktikan diri dengan level yang tinggi," lanjut pria Italia ini.

Twitter/pramacracing
Jack Miller dan Francesco Bagnaia, pembalap tim Prama di MotoGP 2019

Ciabatti menambahkan, Ducati juga memiliki Jack Miller dan Francesco Bagnaia yang masing-masing berusia 25 dan 23 tahun di tim Pramac Racing.

Selain itu, ada pula Johann Zarco di Avintia Racing.