Otomotifnet.com - Pasti ada yang pernah merasakan kick starter bablas atau ngelos saat sedang digunakan.
Kalau kick starter ngelos penyebabnya sudah pasti bukan karena kotor, tetapi karena ada kerusakan part.
Part kick starter ini memang bisa rusak, apalagi kalau pemilik malas membersihkan area kick starter.
"Biasanya memang karena umur, tapi bisa lebih cepat akibat tidak dirawat," ucap Agung dari bengkel Mamo Style di bilangan Tanjung Priok, Jakarta Utara.
Baca Juga: Kawasaki KLX150S Nyaman Pakai Karet Peredam Getaran, Cuma Rp 11 ribuan
Kalau macet mungkin hanya masalah kotor di kick starter.
"Tapi kalau loss dan bunyi krek-krek itu ada kerusakan part," tambahnya.
"Biasanya hanya per kick starter yang posisinya ada di gigi starter mungkin posisinya tidak pas karena sudah aus," tambah Agung lagi.
Namun, kalau per tidak bermasalah maka kemungkinan part lain yang rusak.
Baca Juga: Vespa GTS Super 150 Penghuni Kelas Tertinggi, Biaya Servis Mulai Rp 90 Ribuan
Bisa karena as yang ada di dekat gigi starter itu oblak," lanjutnya.
"Sehingga gigi engkol atau gigi pinion tidak rapat dan bikin ngelos," tambahnya lagi.
Kalau sudah seperti ini baiknya ganti saja as kick starter dan gigi pinion-nya karena kalau motor berumur gigi pinion ini juga sudah cukup kemakan.