Otomotifnet.com - Harga Suzuki New Jimny di Indonesia per Mei 2020 kembali naik.
Artinya baru di awal 2020 sudah tiga kali terjadi pengkatrolan harga New Jimny, mulai Januari, April dan Mei ini.
Donny Saputra, Direktur Marketing 4W SIS mengatakan, kenaikan New Jimny kali ini didasari oleh beberapa faktor.
"Ada beberapa hal yang berpengaruh, secara garis besar faktor biaya produksi, yang di dalamnya ada beberapa point," terang Donny, (11/5/20).
Baca Juga: Suzuki New Jimny Termurah Rp 372,5 Juta, Per Mei 2020 Harga Naik Lagi
"Seperti nilai tukar rupiah dan biaya material, labour cost dan lainya, sehingga harga penjualan kami naikkan," ucap Donny.
Terkait periode kenaikkan harga yang hanya berselang satu bulan dari sebelumnya, Donny mengatakan, pandemi Covid-19 yang melanda hampir seluruh dunia, juga turut memberi dampak.
"Secara tidak langsung begitu, di negara Jimny di produksi, yakni Jepang, juga terdampak pandemi ini," imbuhnya.
Saat ini, Suzuki New Jimny dibanderol Rp 372,5 juta (OTR Jakarta) untuk varian terendah, hingga Rp 388 juta untuk tipe tertinggi.
Berikut daftar harga terbaru Suzuki Jimny, Mei 2020:
Varian | Harga |
M/T (Single Tone) | Rp 372.500.000 |
M/T (Two Tone) | Rp 375.500.000 |
AT (Single Tone) | Rp 385.000.000 |
AT (Two Tone) | Rp 388.000.000 |