Otomotifnet.com - Kepengin punya motor bergaya klasik namun dengan teknologi modern, Kawasaki W175 bisa dilirik.
Variannya pun beragam yakni W175, W175 Cafe dan yang paling akhir dirilis yakni W175TR.
Sama seperti keluarga W series, Kawasaki W175TR juga menganut gaya klasik.
Namun untuk tipe ini tongkrongannya lebih ke arah motor scrambler.
Dibanding W175 dan W175 Cafe, W175TR ini punya tangki yang lebih kecil.
Selain itu ground clearence motor ini juga lebih tinggi.
Tampilan scrambler juga diperkuat dengan sepatbor depan model gantung.
Menariknya Kawasaki W175TR ini dijual sebagai varian termurah dari W175 series.
Baca Juga: Kawasaki Ninja 150 RR 2013 Cuma Rp 22 Jutaan, Unit Ready, Cicilan Kredit Rp 700 Ribuan