Otomotifnet.com - Kijang Innova hancur wajah setelah tertusuk pembatas jalan tol.
Bahkan bagian depan sampai tak berbentuk lagi diduga menghujam dengan kecepatan tinggi.
Kecelakaan ini tepatnya terjadi di Tol Surabaya-Mojokerto (Sumo) KM 721.600/A, Jawa Timur (9/6).
Menurut informasi Kijang Innova warna hitam bernopol L-1729-YW berisi enam orang, termasuk pengemudi.
Baca Juga: Nissan Grand Livina Sampai Honda CR-V Pemprov Bangka Belitung Dilelang
Kuatnya benturan membuat besi guardrail menancap ke bagian mesin mobil, lalu mengoyak dashboard, hingga menembus ruang kabin kemudi.
Kanit PJR Jatim 3 Ditlantas Polda Jatim AKP Lamudji mengungkapkan, satu orang korban meninggal itu duduk di bagian tengah bangku penumpang.
"Kalau kecepatan tinggi ada benturan keras itu kan 'kocak' (bergoyang), jadi kalau ada benturan tinggi bisa lari ke depan. Saya tidak bisa menyebut jelas. Tapi yang jelas posisi (korban) di tengah," ujarnya saat dikonfirmasi.
Korban dinyatakan tewas di lokasi kejadian akibat terkena komponen besi guardrail yang menembus dashboard hingga ke dalam kabin mobil.
Baca Juga: Hyundai Avega Menghantam Vespa Ekstrim, Satu Tewas, Pengemudi Kabur Serahkan Diri
"Jadi ujungnya guardrail itu, masuk ke mesin, kena dashboard dan mengenai sebelah pengemudi itu," ujarnya.
Lamudji menerangkan, dari keenam orang itu, satu di antaranya meninggal dunia di lokasi kejadian.
Satu orang mengalami luka berat, satu orang lainnya mengalami luka ringan. Ketiganya sudah dibawa ke RS Anwar Medika.
Dan tiga orang sisanya, dinyatakan selamat atau tidak mendera luka yang berarti.
"Kendaraan sudah dapat dievakuasi, dan korban dievakuasi ke RS terdekat," pungkasnya.