Honda Elysion 2.4 Melata, Kental Nuansa JDM, Masuk Kabin Full Optional

Panji Nugraha - Rabu, 24 Juni 2020 | 08:30 WIB

Honda Elysion 2.4 Melata, Kental Nuansa JDM, Masuk Kabin Full Optional (Panji Nugraha - )

Untuk memasang pelek ini, kaki-kaki juga ikut dimodifikasi guna menghasilkan dudukan sempurna.

Maka satu set per dari Honda Sportkit dikaryakan, sehingga membuat mobil ini jadi melata alias ceper.

Agak aneh ketika masuk ke dalam mobilnya, kok di kabin Elysion 2.4 ini ada dua sunroof dan layar monitor di belakang ya?

“Seperti yang sudah dibilang, saya suka yang full option. Double sunroof dan monitor untuk penumpang belakang diambil dari Honda Elysion 3.0 yang fitur itu jadi standarnya,” jelas Alumni Universitas Pancasila ini.

Ario/Otomotifnet
Interior depan Honda Elysion enggak kena sentuhan apa pun

Apakah modifikasi ala JDM ini sudah selesai?

“Wah masih banyak yang bisa dikerjakan sih. Mau pasang antena elektrik di sisi depan, pasang foglamp kuning, dan sekarang malah sedang nunggu spoiler belakang JDM untuk dipasang di atas tail gate,” tutup pecinta pelek langka ini. Ario

Data Modifikasi :

1. Roofrail
2. Dual Sunroof
3. Pelek Enkei RP01 18 inci (Alpina 20 inci, Enkei RPF1
opsional)
4. Per Sportkit OEM Honda
5. Lampu depan Honda Elysion Hybrid
6. Side Lamp Custom
7. Headlamp Washer
8. Diffuser Ducktail
9. Sistem Audio Custom
10. Air Controller Custom

Ario/Otomotifnet
Menunjang kenyamanan berkendara di Honda Elysion, sistem audio dan pengatur udara custom diaplikasikan, ditambah layar monitor untuk penumpang belakang, serta karpet dari Comfort diaplikasikan

Ario/Otomotifnet
Honda Elysion-nya lumayan mulus ya, padahal ini tangan kedua lho. Eh di atas ada roofrail juga tuh, mantap