Otomotifnet.com - Insiden tak terduga dialami Suzuki Grand Vitara milik anggota polisi ketika melintas di jalan raya Sembayat, kabupaten Seluma, Bengkulu.
Mendadak Suzuki Grand Vitara lenyap tertimbun tanah akibat jalan yang dilalui ambles, (23/6/20).
Akibatnya Grand Vitara terperosok dengan posisi terguling di dalam tanah.
Bahkan reruntuhan tanah ikut mengubur sebagian bodi Grand Vitara tersebut mulai bagian kap mesin hingga pintu depan.
Baca Juga: Daihatsu Xenia Terjebak, Jalan Patah di Cianjur, Miring Nyaris Longsor
Bodi medium SUV tersebut dikabarkan ringsek karena terjatuh sekaligus tertimbun tanah.
Evakuasi Grand Vitara baru dilakukan keesokan harinya oleh sejumlah anggota Polres Seluma, Bengkulu, (24/6/20).
Proses evakusi langsung dipimpin Kabag Operasional Polres Seluma, Kompol Budi Hartono dan Kasatlantas Polres Seluma, Iptu Joni Naibaho dengan dibantu warga.
Pemilik Grand Vitara diketahui anggota polisi bernama Brigpol Andi yang saat peristiwa terjadi tengah mengemudi bersama istrinya.
Ia menjelaskan, peristiwa terjadi saat Ia bersama istrinya melintas usai mencari makan di Pasar Tais.
Ketika perjalanan pulang ke asrama Polsek Seluma, saat tiba di lokasi mendadak Grand Vitara miliknya bernopol BK 1809 UN terjungkal ke dalam tanah yang tergerus air hujan.
Beruntung, Brigpol Andi dan istrinya selamat tanpa luka berarti.