Toyota Corolla Cross Terkena Modifikasi, Wajah Sangar Tema GR Tough

Rendy Surya - Jumat, 10 Juli 2020 | 23:15 WIB

Modifikasi digital Toyota Corolla Cross bertema 'GR Tough' (Rendy Surya - )

Otomotifnet - Toyota Motor Thailand Company kemarin baru merilis crossover baru bernama All New Corolla Cross (9/7/20).

Konsep mobil, 'Corolla Meets SUV' ini bikin heboh, lantaran ini kali pertama Corolla dibikin ala crossover.

Corolla ini menggunakan platform bodi Toyota New Global Architecture C (TGNA-C), sama dengan yang digunakan C-HR, Prius, Corolla Sedan dan Hatchback.

Hanya saja Toyota All-New Corolla Cross dikembangkan dengan konsep kompak namun nyaman, berbeda dari C-HR yang dirancang dengan mengutamakan konsep stylish. 

Baca Juga: Sosok Crossover Misterius Terciduk, Inikah Toyota Corolla Cross?

Toyota.co.th
Toyota All New Corolla Cross meluncur di Thailand, (9/7/20)

 

All-New Corolla Cross meluncur di Thailand dalam dua varian mesin, yakni hybrid generasi keempat yang dikombinasikan dengan mesin 1.800 cc 2ZR-FXE dan mesin bensin 1.800 cc 2ZR-FBE. 

Saat masih hangat beritanya, kreator modifiikasi digital, akun Instagram @automodifika langsung 'gercep' alias gerak cepat. 

Ia langsung bikinkan konsep modifikasi yang ia beri nama 2020 Toyota Corolla Cross GR Tough yang ia unggah di akun Instagram-nya, hari ini (10/7).

Walaupun Gazoo Racing sendiri belum resmi membuatkan paket aksesorinya, Automodifika sudah terinspirasi buatkan konsepnya.