Juara MotoGP 2020 Disebut Tak Sah Karena Marc Marquez Cedera, Jack Miller Beraksi

Rezki Alif Pambudi,Irsyaad Wijaya - Sabtu, 25 Juli 2020 | 14:05 WIB

Jack Miller terjatuh dan saat hendak evakuasi, Alex Rins juga terjatuh di tempat yang sama dengannya (Rezki Alif Pambudi,Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Pernyataan bos Repsol Honda, Alebrto Puig beberapa waktu lalu bikin geram dan diprotes pembalap Pramac Ducati, Jack Miller.

Alberto Puig mengatakan, jika ada pembalap berhasil juara MotoGP 2020 dalam kondisi Marc Marquez cedera pasti merasa tidak puas.

Hal itu tentu langsung jadi kontroversi. Pernyataan Puig terkesan meremehkan pembalap dan tim lain.

"Aku sudah dengar orang-orang bertanya soal nilai dari kejuaraan ini dan itu tidak masuk akal," kata Miller dilansir dari Motosan.es.

Baca Juga: FP1 dan FP2 MotoGP Adalusia 2020, Valentino Rossi Kejar-kejaran Sama Murid

INSTAGRAM.COM/MARCMARQUEZ93
Marc Marquez merasa pulih lebih cepat dari perkiraan dan berniat segera kembali beraksi di MotoGP Andalusia 2020.

"Kami memulai semuanya 100 persen sejak hari Jumat, jika seseorang cedera itu tidak masalah," tutur Miller.

"Kami semua pernah cedera. Tak bisa dibilang kejuaraan tidak sah gara-gara seseorang cedera," jelasnya.

Reaksi Miller, cedera adalah bagian dari kompetisi dan bisa menimpa setiap pembalap.

"Kami semua punya peluang sama untuk cedera dan itu risiko yang memang kau ambil," tegas pembalap yang musim depan membela tim pabrikan Ducati ini.