Marc Marquez Absen 3 Seri, Bos Ducati Sebut Timnya Punya Peluang Jadi Juara Dunia MotoGP

Nur Pramudito,Ignatius Ferdian - Rabu, 5 Agustus 2020 | 21:55 WIB

Paolo Ciabatti inginkan Lorenzo sesuai ekspektasi (Nur Pramudito,Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.comPaolo Ciabatti, sedikit sesumbar tentang peluang timnya untuk meraih gelar juara di MotoGP 2020.

Menurut Direktur Olahraga Ducati, ini adalah waktu yang tepat bagi timnya untuk merebut gelar juara dunia MotoGP.

Kepercayaan diri Ciabatti mengenai peluang timnya untuk raih gelar juara musim ini tak terlepas dari kondisi yang menimpa pembalap andalan Repsol Honda, Marc Marquez.

Honda sendiri baru saja mengkonfirmasi kalau Marc Marquez akan kembali absen pada balapan berikutnya.

Baca Juga: Fabio Quartararo Pasang Harapan Tinggi di MotoGP Ceko, Tantangan Satu Ini Wajib Dihadapi

Seperti diketahui, Marc Marquez mengalami cedera patah tulang humerus pada lengan kanan atasnya.

Tulang tersebut patah setelah Marc Marquez terjatuh pada MotoGP Spanyol 2020, Minggu 19 Juli lalu.

Sayangnya, Marc Marquez ternyata harus menjalani operasi bedah untuk kedua kalinya, Senin 3 Agustus 2020.

Usai operasi, pembalap berusia 27 tahun itu diwajibkan tetap berada di rumah sakit selama 48 jam.

Baca Juga: Yamaha Punya Paket Lengkap di MotoGP 2020, Pembalap Berpengalaman Dan Muda Jadi Satu