Otomotifnet.com - Hampir semua orang ingin konsumsi bahan bakar di mobilnya irit.
Karena dengan mobil yang irit bahan bakar akan mengurangi pengeluaran untuk membeli bensin.
Bahkan ada juga yang beranggapan bahwa mobil dengan transmisi matik boros bahan bakar.
Sebagai contoh, hasil test dari tim, untuk Toyota Avanza Veloz 1.5 dengan transmisi matik mendapat hasil 13,4 km/liter untuk dalam kota dan tol.
Sementara untuk transmisi manual dengan mobil yang sama mendapat hasil 13,1 km/liter.
Memang perbedaan kedua hasilnya tidak terpaut jauh.
"Mobil dengan transmisi matik itu salah kaprah kalau boros bahan bakar," buka Supriyanto atau akrab disapa Ucup pemilik Rizki Automatic spesialis perbaikan transmisi matik.
"Transmisi matik sudah diatur oleh komputer kapan waktu berpindah gigi," tambahnya.
Baca Juga: Toyota Corolla Cross Pakai Transmisi CVT, Bengkel Spesialis Beberkan Pantangannya