Hyundai H-1 Disundul Truk, Bodi Ringsek, Terpental Robohkan Pagar Tol Tomang

Irsyaad Wijaya - Jumat, 28 Agustus 2020 | 13:00 WIB

Hyundai H-1 yang terobos hingga robohkan pagar tol Tomang usai disundul truk dari belakang (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Hyundai H-1 ringsek depan belakang usai terobos pagar tol Dalam Kota Tomang.

Insiden ini bukan karena kesalahan pengemudi Hyundai H-1 bernopol B 2220 KBF, melainkan ulah truk box bernopol B 9425 TQA.

Truk box tersebut terlebih dahulu menyundul Hyundai H-1 yang berhenti di depannya, lantaran tak bisa menjaga jarak.

Alhasil Hyundai H-1 terpental ke kanan hingga merobohkan pagar tol Tomang KM 12, Grogol, Petamburan, Jakarta Barat.

Baca Juga: Toyota Avanza Pindah Lajur Seenaknya, Disundul Truk, Pengemudi Terjepit Kabin

Instagram/@jakarta.terkini
Kondisi pagar pembatas tol Tomang usai diterobos Hyundai H-1 yang disundul truk dari belakang

Kasat PJR Ditlantas Polda Metro Jaya, Kompol Andi M Indra mengatakan kecelakaan terjadi sekitar pukul 10:30 WIB, (27/8/20).

Dalam keterangannya, truk yang dikemudikan oleh M Sakti Sembiring awalnya melaju di Jalan Tol Tomang arah Slipi di lajur satu.

"Karena pengemudi truk tidak dapat jaga jarak maka tabrak bodi belakang Hyundai H-1, sehingga terpental tabrak pembatas tol," kata Andi dikonfirmasi, (27/8/20).

Andi memastikan tidak ada korban jiwa dan korban luka akibat kecelakaan tersebut.

Kecelakaan itu hanya menimbulkan kerusakan pada truk, Hyundai H-1 dan pagar pembatas tol Tomang.

Bumper sebelah kiri truk alami rusak sedangkan Hyundai H-1 alami kerusakan pada bodi belakang.

Tampak kaca pintu bagasi pecah serta ringsek ke dalam.

Pagar pembatas tol juga penyok akibat insiden itu.

"Jadi tidak ada korban jiwa atau korban luka akibat kecelakaan tersebut," paparnya.

Sumber: https://wartakota.tribunnews.com/2020/08/27/disenggol-truk-minibus-hyundai-hingga-pagar-tol-tomang-ringsek