Kawasaki Ninja ZX-25R Pasang Double Cakram, Terima Beres Rp 15 Jutaan

Uje,Irsyaad Wijaya - Rabu, 28 Oktober 2020 | 10:50 WIB

Modifikasi double cakram di pelek ori Ninja ZX-25R, makin sporty! (Uje,Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Kawasaki Ninja ZX-25R bisa makin moge look lewat ubahan pada pengereman depan.

Yakni dengan merombaknya menjadi double cakram.

Namun untuk memasang kaliper tambahan cukup rumit menurut Septian Wijaya, pemilik DCS Auto.

"Soalnya dari bawaan pabrikan juga tidak didesain untuk dobel cakram," buka Septian.

Baca Juga: Kawasaki Ninja ZX-25R Non ABS Kredit Per Oktober 2020, Cicilan Bisa Rp 1 Jutaan

Istimewa
Dobel cakram di Kawasaki Ninja ZX-25R

Karena di sokbreker bawaan tidak ada dudukan untuk kaliper dobel cakram.

Solusinya sebetulnya bisa pakai upside down copotan moge, tapi tentu saja haganya mahal.

"Kalau ganti upside down mahal, belum beli kaliper dan perintilan lainnya," lanjutnya.

Septian kasih solusi yakni dengan cara mengganti bottom shock bawaan pakai merek aftermarket yang sudah dijual.