Benelli Patagonin Eagle 250 Diincar, Cek Biaya Pajak Tahunannya, Mulai Rp 400 ribuan

Ignatius Ferdian,Wisnu Andebar - Minggu, 15 November 2020 | 20:30 WIB

Benelli Patagonian Eagle 250 (Ignatius Ferdian,Wisnu Andebar - )

Otomotifnet.com - Setelah sebelumnya sudah membahas biaya perawatan Benelli Patagonian Eagle 250, kini urusan pajaknya.

Kali ini yang dibahas berapa pajak tahunan untuk motor bergaya cruiser satu ini.

Helmi Adi Nugroho, Sales Dealer Benelli Fatmawati, Jakarta Selatan mengungkapkan, besaran pajak tahunan Patagonian Eagle 250 tidak sampai Rp 500 ribu.

"Kurang lebih kalau untuk motor pertama sekitar Rp 400 sampai Rp 500 ribu," kata Helmi (13/11/2020).

Baca Juga: Benelli Patagonian Eagle 250 EFI Dilirik, Bisa Dicicil Mulai Rp 1 Jutaan per Bulan

"Dalam artian si pemilik belum pernah mencantumkan nama di STNK, jadi belum kena pajak progresif," sambungnya.

Sebagai informasi, Patagonian Eagle 250 diluncurkan di Indonesia sejak 2016 oleh PT Benelli Motor Indonesia (BMI).

Motor ini dipasarkan di Tanah Air secara Completely Knock Down (CKD) dari China.

Artinya motor ini diimpor ke Indonesia dalam keadaan komponen terpisah.

Baca Juga: Benelli Patagonian Eagle 250 EFI Update Harga, di Solo Cicilan Mulai Rp 1,4 Jutaan

Nantinya, komponen-komponen itu akan dirakit di Indonesia hingga menjadi kendaraan utuh.

Agar bisa memenuhi persyaratan CKD, empat komponen wajib pada motor meliputi mesin, roda, rangka, dan kemudi.