Avanza, Rush Sampai Agya Diobrak-abrik Truk Ngeblong, Bus Masuk Jurang, 12 Orang Luka-luka

Ignatius Ferdian - Rabu, 30 Desember 2020 | 15:45 WIB

Salah satu mobil yang terlibat kecelakaan beruntun di Lembah Anai (Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Avanza, Rush, Agya dan beberapa mobil lainnya kocar-kacir dihantam truk blong.

Bahkan sebuah bus sampai terjun ke sungai setelah tertabrak truk tersebut.

Kecelakaan beruntun ini terjadi di Jalan Raya Padang-Bukittinggi, depan air terjun Lembah Anai, Sumatera Barat (30/12/2020).

Truk tersebut diduga mengalami rem blong hingga kemudian menabrak beberapa mobil yang datang dari lawan arah.

Baca Juga: Toyota Avanza Mendadak Terjang Ruko, Pengemudi Tewas Sebelum Kecelakaan, Korban Mantan Kapolsek

Kasat Lantas Polres Padang Panjang Iptu Saherman mengatakan peristiwa bermula saat mobil truk merek Hino nomor polisi (nopol) BK 9991 XA, datang dari arah Padang Panjang menuju arah Padang.

“Sampai di tempat kejadian perkara (TKP) truk mengalami rem blong dan menabrak sejumlah kendaraan yang datang dari arah berlawanan hingga satu bus masuk ke dalam jurang,” kata Saherman dalam keterangan tertulisnya, Rabu.

kompas.com
Bus masuk sungai setelah ditabrak truk ngeblong

Tercatat ada 10 kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan itu yaitu satu truk tronton, bus Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP) dan sisanya mini bus.

Untuk korban jiwa, Saherman mengatakan nihil.

Baca Juga: Pajero Sport Potong Jalur Dari Bahu Jalan, Terguling Bikin Kaget Truk, Banting Setir Kernet Tewas Terlempar