Yamaha NMAX, Vario Sampai GSX R150, Ini Pilhan Motor Bekas Rp 17 Jutaan

Ignatius Ferdian,Rudy Hansend - Jumat, 1 Januari 2021 | 18:00 WIB

Dealer motor bekas (Ignatius Ferdian,Rudy Hansend - )

Otomotifnet.com - Buat yang ingin memboyong motor dengan harga terjangkau, unit seken tentu jadi pilihan tepat.

Terlebih harga motor keluaran baru tak bisa dibilang murah, bahkan ada skutik dengan banderol Rp 24 jutaan.

Jadi motor bekas jadi alternatif paling memungkinkan untuk dipilih.

"Karena itu banyak yang beralih ke motor bekas. Meski tak lagi berstatus 'baru', harga motor bekas lebih pas dengan uang di kantong," kata Edi Mamat, pemilik dealer motor bekas di Pamulang Tangerang (31/12/2020).

Baca Juga: Honda Tiger Gen-1 Diincar, Harga Lebih Mahal Dibanding Yang Baru, Ini Penyebabnya

Berikut harga motor bekas keren yang berhasil dirangkum dari beberapa pedagang motor bekas di wilayah Tangerang, silakan lihat di bawah ini:

1. Honda New Vario 150 eSP tahun 2018 Rp 17 Juta

Fitur motor ini lumayan lengkap, mulai dari smart key system, ISS (Idling Start Stop), dan panel instrumen digital.

Vario menggunakan mesin 150 cc PGM-FI bertenaga 12,9 HP saat 8.500 rpm dan torsi 13,4 Nm ketika 5.000 rpm.

Baca Juga: All New Yamaha NMAX Connected ABS Kredit Lewat Adira dan BCA Finance, Mana Termurah?