All New Honda CBR150R Tenaga Tetap tapi Bobot Tambah, Jadi Lebih Lambat?

Antonius Yuliyanto - Selasa, 12 Januari 2021 | 17:00 WIB

All New Honda CBR150R bobotnya bertambah (Antonius Yuliyanto - )

Otomotifnet.com - All New Honda CBR150R yang meluncur hari ini dibekali dengan tampilan baru.

Desainnya jadi semakin mendekati sang kakak, Honda CBR250RR, tampak dari desain tangki, fairing berikut lampu utama dan rem.

Sisi fitur pun mengalami perubahan, setidaknya kini sudah pakai suspensi depan model upside down, Showa SFF-BP (Separate Function Fork-Big Piston) yang membuatnya terlihat lebih sporty.

Menurut Kikuo Yamazaki, CBR150R Sub Large Project Leader, penggunaan suspensi baru ini akan memberikan redaman yang lebih baik, sanggup meningkatkan kestabilan berkendara, handling semakin stabil namun tetap nyaman.

Baca Juga: All New Honda CBR150R Meluncur, Ini Tipe, Pilihan Warna dan Harga

Selain itu, di bagian mesin kini juga dilengkapi fitur assist & slipper clucth.

Sayangnya mesin yang digunakan tak mengalami perubahan signifikan, tetap 150 cc (149,2 cc) dengan bore x stroke 57,3 x 57,8 mm layaknya Verza.

Tenaga maksimal All New CBR150R tak ada perubahan, tetap 16,9 dk (17,1 PS) di 9.000 rpm dan torsi maksimal 14,4 Nm di 7.000 rpm.

Perubahan justru terjadi di bobot total, kini jadi 137 kg untuk yang non-ABS, dan 139 untuk yang ABS.