Honda CR-V Facelift Siap Hadir di 2021, Lirik Generasi Ketiganya, Dijual Rp 100 Jutaan

Naufal Shafly,Ignatius Ferdian - Sabtu, 6 Februari 2021 | 19:40 WIB

Honda CR-V generasi ketiga (Naufal Shafly,Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Ramai rumor Honda CR-V facelift segera meluncur di Indonesia pada pertengahan Februari 2021.

Bahkan, berdasarkan penelusuran tim redaksi, salah satu dealer resmi Honda di sekitaran Jakarta sudah bisa menerima pesanan.

Tenaga penjual di dealer tersebut juga menyebutkan harga Honda CR-V facelift ada di kisaran Rp 500 jutaan.

"Kabarnya sih CR-V facelift akan diluncurkan tanggal 18 bulan ini (Februari 2021). Soal harganya kami juga belum bisa memastikan, tapi perkiraan tipe tertingginya mencapai Rp 580 jutaan," terangnya.

Baca Juga: Fortuner VNT dan CR-V Gen 4 Ganti Bohlamp LED Laser, Sorot Lebih Terang dan Jauh dari HID, Agak Mahal

Buat yang ingin membeli Honda CR-V tapi belum punya budget untuk memboyong unit barunya, bisa tengok unit sekennya.

Salah satu unit CR-V bekas yang bisa diboyong dengan budget murah, yakni di bawah Rp 150 jutaan adalah CR-V generasi ketiga yang dipasarkan sejak 2007 hingga 2012.

"CR-V tahun 2007, 2008, 2009, dan 2010 sudah relatif murah, pasarannya di bawah Rp 150 juta tergantung kondisi unit," terang Purwanto, Marketing Fast Automobil, saat ditemui di Bintaro, Tangerang Selatan, beberapa waktu lalu.

CR-V gen 3 ini memiliki desain yang cenderung modern dengan lekukan bodi mengkurva.

Baca Juga: Honda CR-V Update Harga, Pilihan SUV Menarik, Mulai Rp 460 Jutaan