Saat diduduki, tentu rasanya masih persis Primavera reguler, dengan karakter kulit joknya yang kaku, lalu deknya dan setangnya terasa rendah.
Jadi ini benar-benar hanya sebuah Primavera yang dikasih sentuhan unik dan dibikin terbatas.
Tertarik untuk ikut meminangnya? Menurut Ningga Siagian, Sales Manager Gaia Moto, dealer Motoplex yang terletak di Jl. Pangeran Antasari, Cilandak, Jaksel, Vespa Picnic dibanderol Rp 50 juta.
“Kalau yang berikut selimut dan keranjang Rp 54,950 juta,” ungkapnya saat menemani proses pemotretan.
Nah buruan deh, karena terbatas, infonya Picnic dibuat cuma 3% dari jumlah Primavera!