Saat diajak pindah jalur dengan cepat di kecepatan 80 km/jam tidak muncul gejala limbung.
Mobil tetap stabil dan dalam kontrol pengemudi.
Hal sama juga terjadi saat mobil melahap tikungan cepat.
Ini berkat kontrol traksi berikut stabilitas yang menjadi inti sistem keamanan aktif Elgrand.
Baca Juga: Nissan Elgrand E51 Minat Dibeli, Waspada Koil Pincang, Bisa Ganti Pakai Punya Mobil Ini
Performa mesin VQ35DE yang dipasang di Elgrand tidak mengecewakan.
Tenaga maksimum 280 dk dan torsi 305 Nm dimuntahkan oleh mesin 6 silinder konfigurasi V bervolume 3.498 cc.
Dapur pacu ini dikombinasikan transmisi CVT Xtronic yang dilengkapi dengan mode perpindahan manual.
Respons Elgrand sangat baik untuk Big MPV.