Mazda Biante Kepalang Nyebur, Suspensi Udara, Jadi Yang Pertama Bagged

Panji Nugraha - Senin, 26 April 2021 | 23:06 WIB

Mazda Biante pertama yang mengadopsi gaya bagged (Panji Nugraha - )

"Tapi sekarang lagi penasaran pengin pasang pelek 20 inci nih! Nyari peleknya dulu ahhh," seru anggota komunitas VanKulture Indonesia ini. 

Yang dilakukan oleh Adit, membawanya mendapat predikat Mazda Biante pertama yang dimodifikasi bergaya bagged di Indonesia di tahun 2017. * Kyn 

Dok. Otomotif
Kondisi tertinggi Mazda Biante

Air Suspension

"Setelah beberapa kali ganti pelek, saya baru tahu kalau ruang sepatbor Biante itu ternyata sempit dan kaki-kakinya enggak bisa di-camber," bilang Adit dengan mimik serius. 

Akhirnya opsi pasang D2 air suspension management 4 titik pun dilakukan, agar tidak usah bolak-balik seting suspensi.

Dok. Otomotif
Pasang air suspension di Mazda Biante biar enggak ribet, ternyata ribet cari balon yang pas

Baca Juga: Serena, Freed Sampai Biante Bisa Dilirik, MPV Pintu Geser Budget Rp 100 Jutaan

"Kenyataannya biar pelek dan ban bisa amblas dalam sepatbor, harus cari balon yang pas, karena enggak bisa di-camber itu," ujar Adit. 

Dok. Otomotif
Bikin konsol tengah custom untuk barang dan switch manual air suspension

Setelah beberapa kali bongkar pasang, akhirnya didapat ukuran balon yang pas. "Sekarang pelek dan ban pun amblas di balik sepatbor," bisiknya lega.

Dok. Otomotif
Pasang air suspension biar enggak ribet, ternyata ribet cari balon yang pas

Pelek 19 Inci

Untuk pelek, Adit saat ini pakai Work D3S Varianza ukuran 19x8,5+9 inci dengan ban Pirelli Cinturatto ukuran 225/40R19.

"Ternyata bisa juga masukin pelek lebar 8,5+9 inci ke dalam sepatbor Biante, hehehe," kekehnya. Mantap!

Dok. Otomotif
Sekarang pakai pelek 19 inci