Otomotifnet.com - Sepasang sayap bodi depan kiri dan kanan milik Honda Astrea Grand tembus Rp 1,4 juta.
Khususnya lagi untuk warna yang lumayan langka menurut Ferry Kurniawan, Owner Garasi Gue 31, bengkel spesialis restorasi Honda Astrea Grand.
"Ada beberapa warna sayap Honda Astrea Grand yang cukup lumayan harganya, misalnya warna putih gading ini," buka Ferry, (5/21).
"Satu sisi sayap Honda Astrea Grand warna putih gading harganya Rp 700 ribu, sepasang berarti Rp 1,4 jutaan ," tambahnya.
Harga Rp 1,4 juta ini di luar dari striping atau sticker yang melekat pada sayap Honda Astrea Grand.
Baca Juga: Honda Astrea Grand Direkondisi, Cek Harga Komponen Mesinnya, Mulai Rp 50 Ribuan
"Kalau dengan sticker bisa tambah Rp 200 sampai Rp 300 ribu lagi, tergantung mau orisinal atau cetak baru," ucap Ferry saat ditemui di bengkelnya yang ada di J H. Suhaemi No.7, Kalisari, Jakarta Timur.
Padahal sekitar 3 tahun yang lalu, harga sepasang sayap Honda Astrea Grand enggak sampai Rp 500 ribu.
"Sekitar tahun 2018 harga satu sisi sayap Honda Astrea Grand ini enggak sampai Rp 200 ribu," kata Ferry.
"Karena memang banyak yang cari sayap Honda Astrea Grand ini saja jadi mahal," tambahnya.
Sayap Honda Astrea Grand orisinal ini memang punya bahan yang lebih tebal jika dibandingkan dengan imitasi.
"Apalagi kalau dibandingkan dengan body plastik buatan Jawa, dari bentuk dan bahannya saja juga beda," tutupnya.