Avanza dan Xpander Kedatangan Tamu, Hyundai Siapkan LMPV Baru Sebagai Pesaing

Aries Aditya Putra,Irsyaad Wijaya - Sabtu, 17 Juli 2021 | 10:25 WIB

Hyundai Hexa Space Concept digadang jadi LMPV baru bernama Stargazer di Indonesia (Aries Aditya Putra,Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Toyota Avanza dan Mitsubishi Xpander harus bersiap, bakal kedatangan 'tamu' alias lawan baru.

Sebab, Hyundai diam-diam tengah menyiapkan mobil baru di segmen LMPV sebagai pesaing.

Usut punya usut, LMPV baru Hyundai ini bernama Stargazer yang rumornya akan diproduksi di pabrik Hyundai, kota Delta Mas Bekasi, Jawa Barat.

Bukan itu saja, nama Stargazer bahkan telah didaftarkan di Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia.

Hyundai Motor Company tekah mengajukannya sejak November 2020 dengan nomor DID202007219 untuk penamaan bus bermotor, mobil, mobil listrik, mobil sport, truk, van (kendaraan).

Baca Juga: SUV Baru Hyundai Pesaing Raize, HR-V dan Sonet, Antre Meluncur di Indonesia

Pendaftaran nama Stargazer oleh Hyundai Motor Company

Sampai saat ini memang belum ada mobil yang mengacu pada Hyundai Stargazer.

Namun Hyundai sebetulnya punya mobil konsep bernama Hexa Space yang menjalani debutnya di India Auto Expo 2012.

Jika melihat dimensinya, mobil ini tidak berbeda jauh dari Mitsubishi Xpander atau Suzuki Ertiga.

Hyundai.com
Hyundai Hexa Space Concept

Hexa Space Concept punya panjang 4.300 mm, lebar 1.820 mm dan tinggi 1.647 mm.

Jarak sumbu rodanya ada di angka 2.750 mm harusnya tidak terlalu kecil untuk sebuah LMPV bila nantinya masuk ke jalur produksi.