Konsultasi OTOMOTIF: BBM Diesel Bisa Busuk Kalau Lama Tak Digunakan?

Andhika Arthawijaya - Kamis, 22 Juli 2021 | 09:00 WIB

Ilustrasi pengisian BBM diesel di SPBU (Andhika Arthawijaya - )

Selain itu, juga memiliki kandungan FAME (Fatty, Acid, Methyl dan Ester) yang tinggi. Contohnya kayak BBM diesel yang mengandung unsur nabati.

Nah, kandungan FAME ini lah yang cenderung akan mengalami pembusukan ketika BBM diesel tersebut lama tidak digunakan.

Efeknya bila BBM diesel tersebut mengalami pembusukan, selain membuat performa mesin jadi turun, juga berisiko mempercepat munculnya deposit pada saluran bahan bakar, hingga ke ruang bakarnya.

Dengan kata lain, bila deposit sampai menumpuk banyak, dapat menyumbat saluran bahan bakar mulai dari filter solar, injector dan sebagainya.

Baca Juga: Mobil Diesel Bila Ingin Lulus Uji Emisi, Lakukan Ini Sebelumnya!

Nah, bila mobil lama tidak digunakan, sebaiknya ketika mobil akan dipakai campurkan terlebih dulu aditif bahan bakar ke dalam tangkinya.

Tujuannya untuk memperbaiki kualitas dari bahan bakar tersebut sebelum digunakan.

Dan yang terpenting jika menggunakan solar dengan kualitas rendah, filter solar mesti diganti lebih cepat dari waktu yang dianjurkan oleh pabrikan.