Starter Elektrik Rewel Tak Melulu Masalah di Aki, Ini Beberapa Sumber Penyakitnya

Uje,Ignatius Ferdian - Senin, 26 Juli 2021 | 19:15 WIB

Ilustrasi starter elektrik (Uje,Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Tidak melulu karena masalah pada aki, ada penyebab lain kenapa starter elektrik tidak berfungsi.

Memang masalah pada aki jadi salah satu penyebab utama starter elektrik mendadak tidak berfungsi.

Jadi kalau starter elektrik tidak berfungsi terutama di motor keluaran baru, tentu akan sangat merepotkan.

"Apalagi motor-motor baru ini baik matik atau sport sudah banyak yang tidak memiliki kick starter," ungkap Doli Pratama alias Batak, mekanik Subur Motor di Jl. Warakas I Raya, Tj Priok, Jakarta Utara.

"Penyebab umumnya ya karena aki tekor kalau starter elektrik tidak bisa berfungsi. Tapi kalau aki dalam kondisi sehat tentu harus deteksi penyebab lain," jelasnya.

"Kalau misal sudah dari ditekan tidak ada respons itu umumnya kotor di tombolnya, coba saja buka area tombol dan bersihkan dengan penetran," lanjut Batak.

Baca Juga: Dinamo Starter Rusak Gara-gara Mesin Sudah Bore Up, Ini Penjelasan Mekanik

Istimewa
One way starter Suzuki Satria FU Generasi Pertama

Jika ketika tombol ditekan tapi tidak ada respons atau bunyi cetrek-cetrek saja, umumnya masalah ada di dinamo starter.

"Kerusakan biasanya ada di arang atau brush starter yang mulai habis, sementara kalau di dinamonya jarang masalah," tambah mekanik kelahiran Rantauprapat, Sumatera Utara.

"Bunyi cetrek-cetrek juga bisa menandakan masalah di bendik starter, atau coba cek di area sekring apakah ada yang putus atau tidak," tegasnya.

Kalau di motor matic bisa beda lagi, kalau kita coba starter tapi hanya ada bunyi berputar dari area CVT itu tandanya masalah di one way atau starter clutchnya.