"Kenapa demikian? sebab proses yang lama adalah di saat detailing dan polishing. Karena balik lagi, pengerjaannya harus detail," ucapnya.
Selain itu, Arta berpendapat, harga yang murah juga bisa disebabkan dari bahan atau obat coating yang digunakan.
"Mungkin memang obat coating yang dipakai harganya sudah murah dari sananya, jadi saat diaplikasikan ke mobil juga biayanya jadi murah," tukasnya.
Bukan cuma itu, coating murah ini juga banyak ditawarkan dengan layanan home service alias dikerjakan di rumah konsumen.
Terkait hal ini, ia menjelaskan bahwa jika mengacu pada standar System X di Amerika Serikat, coating yang baik dan benar harus dilakukan di tempat tertentu yang sesuai dengan kriteria seperti bebas debu ataupun di dalam ruangan tertutup.
Baca Juga: Toyota Alphard Hingga Grand Livina Minta Mandi, Kolong Dan Kaki-kaki Dibikin Kayak Baru
"Sebenarnya suatu proses coating yang baik dan benar itu harus dilakukan di dua tempat, pertama tempat kering dan tempat basah," kata Arta.
"Tempat basah itu untuk washing, atau checking juga bisa dilakukan di lahan basah. Lalu, proses lainnya dilakukan di lahan kering," lanjutnua
Kenapa dipisahkan seperti itu? Sebab, kotoran yang sudah dibersihkan akan sangat mungkin kembali menempel di bodi mobil jika semua proses dilakukan di satu tempat.
Efeknya, proses auto detailing yang dilakukan dari empat langkah tersebut tidak akan sempurna.
"Jadi berdasarkan yang saya pelajari, tempat coating yang baik dan benar itu harus di lakukan dua tempat (basah dan kering), lalu harus bersih dari debu, bersih udaranya, serta dilakukan di suhu tertentu," ucapnya.