Pemilik Toyota Fortuner Dibuat Melongo, Harganya Kalah Sama Toyota Land Cruiser Ini

Toncil - Senin, 30 Agustus 2021 | 21:50 WIB

Toyota Land Cruiser BJ40. Harganya ngalahin Toyota Fortuner (Toncil - )

Otomotifnet.com – Pemilik Toyota Fortuner dibuat melongo kalau lihat harga Toyota Land Cruiser BJ40 ini.

Bahkan untuk varian tertinggi sekalipun dan 4x4, harganya masih kalah mahal dengan mobil keluaran tahun 1983 ini.

Padahal kalau cat mobil Toyota BJ40 keluaran 1983 ini sudah mulai habis.

Warna putih tanda cat utama habis sudah mulai terlihat.

Baca Juga: Jangan Ketipu, Ada Beberapa Ciri Toyota Land Cruiser BJ40 Versi Australia Asli

Demikian juga pada sudut kap mesin, sudah ada ‘hiasan’ berwarna coklat.

Meski demikian, ketika Otomotifnet perhatikan, cat aslinya masih tetap kinclong. Mulus bahkan tanpa jamur.

toncil/Otomotifnet
Toyota Land Cruiser BJ40, catnya sudah mulai habis

Siap-siap melongo. Harga Toyota BJ40 ini menyentuh Rp 699 juta dan bisa dilihat di showroom Lot32 ucd (used car dealer) yang ada di Jatiwarna, Bekasi, Jabar.

Sedangkan harga Toyota Fortuner terbaru dan termahal ‘hanya’ Rp 676,6 juta.

 

Lalu apa spesialnya mobil Toyota Land Cruiser BJ40 ini?

“Ini mobil sangat orisinal. Cat juga masih orisinal. Makanya saya pertahankan saja. Tidak saya cat atau perbaiki,”

toncil/Otomotifnet
Interior Toyota Land Cruiser BJ40 dibiarkan standar

“Karena menurut saya, cat dari pabrik itu paling bagus,”

“Tapi untuk bisa tampil seperti ini, tetap ada sentuhan dulu,” ucap Dicky Arland Garage dari Lot32 ucd.

Ditambahkan olehnya, mobil berwarna biru ini sampai angkat bodi dan dipretelin satu per satu.

toncil/Otomotifnet
Bagian belakang tidak ada yang diubah

“Semua baut saya ganti dengan yang baru dan sesuai spesifikasi,”

“Kemudian, ada juga yang direstorasi, tapi tidak banyak. Karena mempertahankan kondisi aslinya,” jelas pemilik bengkel spesial Toyota FJ dan BJ ini.

Selain bodi, interior juga dibiarkan dalam keadaan standar orisinal.

toncil/Otomotifnet
Tampak depan Toyota Land Cruiser BJ40 dengan harga Rp 699 juta

Bahkan beberapa titik yang sudah mulai kurang baik tetap dibiarkan saja.

Bagaimana dengan mesin? Dicky memastikan kalau mobil ini layak jalan dan mesin dalam keadaan sehat.