Mazda Biante Seken Harga Turun Sampai Rp 20 Juta, Simak Pilihan Tahunnya

Ferdian,Rudy Hansend - Selasa, 28 September 2021 | 20:25 WIB

ilustrasi Mazda Biante Bekas (Ferdian,Rudy Hansend - )

Otomotifnet.com - Buat yang lagi cari MPV pintu geser harga miring, Mazda Biante bisa dijadikan opsi menarik.

Pasalnya MPV bermesin 2.000 cc pintu geser ini, punya harga bekas yang lumayan menarik.

Selain itu, Mazda Biante diklaim minim keluhan meski saat ini usianya hampir 7 tahun.

Harga pasaran yang kini sudah relatif lebih murah ketimbang harga barunya juga jadi salah satu daya tarik Biante bekas.

Berdasarkan data dari kanal Pricelist GridOto.com dan pedagang mobkas, harga Mazda Biante bekas mengalami penurunan dari Rp 5 juta hingga Rp 20 juta.

Untuk sebuah MPV yang bisa dibilang 'mewah', Mazda Biante bekas sudah bisa dibawa pulang dengan dana Rp 125 juta, harga sebelumnya Rp 135 juta.

Harga tersebut adalah untuk Biante tipe A/T lansiran 2012.

Baca Juga: Mazda Biante Dilirik, Hindari Unit Bekas Banjir, Ini Tips Biar Enggak Ketipu

Sedangkan untuk tahun 2017 bekasnya Rp 245 juta yang harga sebelumnnya 265 juta, mengalami penurunan Rp 20 juta.

"Penurunan harga terjadi baru 1 minggu yang lalu, kerena mengikuti harga pasar. Sudah terlalu lama di showroom dan untuk daya tarik pembeli supaya cepat laku," ucap Wahyu Iskandar pemilik showroom Jaya Sakti di Pamulang Tangerang, Selasa (28/9/2021).

Berikut daftar harga Mazda Biante bekas yang berhasil dirangkum dari pedagang dan kanal pricelist GridOto.com.

Mazda - Biante
      Varian    Tahun     Harga
A/T 2012 Rp 125 juta
A/T 2013 Rp 150 juta
Skyactive 2013 Rp 200 juta
Skyactive 2014 Rp 210 juta
Skyactive 2015 Rp 220 juta
Skyactive 2016 Rp 240 juta
Skyactive 2017 Rp 245 juta

Catatan: Harga bisa saja berbeda antara satu diler dengan diler lain.