BeAT Balap Racikan Juara, Mesin 150 Cc Boring Diesel, Plus Ada Oil Cooler

Antonius Yuliyanto - Kamis, 14 Oktober 2021 | 23:55 WIB

Honda BeAT balap racikan Tepepa Garage (Antonius Yuliyanto - )

Di dalam head, terpasang klep Sonic 28/24 mm dengan ubahan sudut tidak terlalu ekstrim.

Per klep pakai Swedia. Sitting berikut bos klep menggunakan material aluminium-bronze dari BRT.

Kemnya standar custom dengan durasi 262° in dan 260° ex.

Head ikut diubah sudut intakenya jadi lebih lurus. Tak lupa dilakukan treatment porting-polish.

Rangga/otomotifnet.com
Oil-cooler bikin performa mesin BeAT balap ini terjaga

Baca Juga: Suzuki Satria F150 FI dan Honda Sonic 150R Joknya Licin, Bengkel Spesialis Beberkan Penyebabnya

Port ex dibuat model ‘D-Tipe’ yang diakui Indra cukup jadul.

Update terbaru Indra memasang oil cooler dari unit Yamaha Jupiter Z1 road race.

Menurutnya perangkat tersebut sangat membantu kestabilan suhu kerja mesin.

Setelah dipakai 7 sampai 10 lap, suhu masih di bawah 100° C. Bahkan menyentuh angka 80-an derajat setelah dipasang extra fan elektrik.

Rangga/otomotifnet.com
Sok belakang BeAT ini pakai KTC Extreme bertabung