APAR Unik Berbentuk Stik: Enggak Makan Ruang, Sekali Pakai Buang

Raspati Dana - Jumat, 19 November 2021 | 20:00 WIB

APAR portable merek FSS (Fire Suppression System) yang tersedia dalam 3 pilihan (Raspati Dana - )

"Setelah APAR menyala, arahkan ke sumber api sampai isinya habis," papar Wahyadi Liem, Direktur PT Garuda Elang Perkasa.

Wahyadi menambahkan, APAR ini bisa digunakan untuk kebakaran kelas A (benda padat non logam, B (gas/uap/cairan), C (elektrikal) dan K (lemak dan minyak masakan).

Adapun material pemadam api yang digunakan adalah partikel non-toxic dry chemical yang aman untuk pernapasan.

Kelebihan lainnya, bebas perawatan dan tak perlu di isi ulang karena hanya sekali pakai.

Baca Juga: Berkaca Pada Insiden Ford Mustang Terbakar, Ini Jenis APAR yang Cocok Ada di Dalam Mobil

Raspati/Otomotifnet
Pemantik terletak di bagian bawah tabung APAR

 

Juga memiliki waktu kedaluwarsa sangat panjang, yakni 9 tahun.

Tersedia dalam 3 pilihan model sesuai durasi penyemprotan, yaitu FSS 50 dan FSS 50N dengan durasi 50 detik, serta FSS 100 dengan durasi 100 detik.

Soal harga, "FSS 50 Rp 1,5 juta, FSS 50N Rp 1,75 juta dan FSS 100 Rp 2 juta," tutup Wahyadi.

Baca Juga: Mobil Bekas Diboyong Dan Ingin Pasang APAR, Cocok Pakai Ukuran Segini