Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

APAR Bawaan Mobil Suzuki Ternyata Awet! Bisa Bertahan Selama Ini

Harryt MR - Selasa, 26 Januari 2021 | 23:45 WIB
APAR yang digunakan Suzuki memiliki jangka waktu pakai sampai 8 tahun sebelum dibuka
Suzuki
APAR yang digunakan Suzuki memiliki jangka waktu pakai sampai 8 tahun sebelum dibuka

Otomotifnet.com - Pemerintah dalam hal ini Dirjen Perhubungan Darat, ingin memastikan faktor keamanan di dalam kendaraan.

Yakni dengan mengusulkan pabrikan mobil untuk menyediakan APAR (Alat Pemadam Api Ringan), di tiap produk yang diluncurkan di tanah air.

Upaya tersebut patut diapresiasi. Oleh karenanya, terhitung mulai Januari 2021, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) telah melengkapi semua model mobil yang dipasarkan ke konsumen dengan APAR.

Menurut Yulius Purwanto, Head of 4W Product Development SIS, APAR yang digunakan memiliki jangka waktu pakai sampai 8 tahun sebelum dibuka. Serta telah tersertifikat SNI.

APAR yang digunakan Suzuki berisi dry chemical powder, berfungsi menutup permukaan kebakaran/api dari kontak dengan oksigen sehingga api bisa dipadamkan dengan cepat.

Baca Juga: Setengah Abad Suzuki Berkontribusi Untuk Negeri, Berdiri Sejak 1970

Penggunaan dry chemical powder juga tidak menimbulkan dampak terhadap sistem kelistrikan di sekitarnya.

Konsumen yang ingin membeli unit APAR secara terpisah juga dapat melakukan pembelian di dealer resmi Suzuki.

“Kami selalu berupaya meningkatkan kualitas setiap kendaraan yang diproduksi."

"Selain menerapkan peraturan pemerintah, adanya APAR pada setiap unit mobil Suzuki dengan VIN 2021 tentu sebagai upaya menekan angka kasus mobil terbakar,” papar Yulius. 

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa