Ternyata Ini yang Bikin Galang Hendra Gagal Finish Race Siang Tadi, Sepele tapi Ngeselin

Antonius Yuliyanto - Sabtu, 20 November 2021 | 20:35 WIB

Galang Hendra saat masuk pit karena ada masalah teknis (Antonius Yuliyanto - )

Otomotifnet.com – Pada race 1 kelas Supersport di gelaran WSBK Indonesia yang dipentas siang tadi (20/11/2021), Galang Hendra Pratama (Ten Kate Racing Yamaha) gagal menyelesaikan lomba.

Gagalnya pembalap asal Yogyakarta untuk menyelesaikan balapan sepanjang 19 lap, dan terpaksa masuk pit di lap 9 ternyata karena permasalahan teknis yang tergolong sepele.

Dari pengamatan langsung Otomotifnet di area pit, terlihat jelas setelah masuk pit dan turun dari motor, Galang langsung menunjuk ke area footstep.

Tampak jelas yang ditunjuk adalah tuas persneling motornya terlepas, ada kemungkinan bautnya kendur lalu hilang.

Aant/otomotifnet.com
Terlihat jelas tuas persneling motor Galang Hendra terlepas

Baca Juga: WSBK Mandalika Race 1 Akhirnya Batal, Nih Jadwal Race Buat Besok Minggu

Saat dikonfirmasi apakah hal itu penyebabnya, Galang menjawab singkat, “Dari awal lap udah gak beres.”

Beberapa lap sebelumnya, Galang pun sempat masuk pit untuk mengganti ban karena mulai turun hujan di beberapa sektor.

Namun ternyata gambling untuk ganti ban duluan tak membuahkan hasil, karena hujan hanya sesaat dan tak begitu deras.

Hasilnya Galang jadi tertinggal jauh dari pembalap di depannya.