Dalam hal ini Daihatsu diaudit oleh Surveyor Indonesia, dan saat ini pihaknya sudah mendapatkan laporan hasil audit tersebut.
"Bisa saya katakan untuk Terios dan Xenia kandungan lokal komponennya sudah di atas 80 persen. Nanti bisa dilihat hasil auditnya saat pemerintah mengumumkannya," ujarnya.
"Berbeda dari pengakuan kami di awal, Daihatsu memang suka low profile, ngakunya kecil padahal hasilnya lebih baik, daripada kami ngaku kandungan lokal besar nanti pas diaudit kecil kan malu," beber Amel.
Lebih lanjut ia menambahkan, pada dasarnya Daihatsu sangat berterima kasih kepada pemerintah yang akan mempermanenkan PPnBM DTP mobil baru.
"Daihatsu akan mengikuti seluruh apa yang menjadi peraturan pemerintah," pungkas Amel.