Stok Terbatas, Mobilio, Avanza Terbaru Sampai Innova NIK 2021 Masih Kebagian Insentif PPnBM

Ferdian,Harun Rasyid - Senin, 10 Januari 2022 | 10:35 WIB

Ilustrasi Toyota All New Avanza 1.5 G CVT (Ferdian,Harun Rasyid - )

Harga tersebut ditawarkan untuk lima tipe Mobilio yakni S M/T, E M/T, E CVT, RS M/T dan RS CVT.

3. Toyota All New Avanza, Kijang Innova, Hingga Fortuner Diesel

Nasmoco.co.id
Toyota Kijang Innova

Menurut Samuel Manurung selaku Sales Executive dealer Auto2000 Bekasi Timur, stok mobil baru Toyota NIK 2021 masih tersedia.

Beberapa model ini bisa dibeli dengan harga diskon PPnBM meski dibeli pada 2022.

"Unit 2021 yang masih ada di dealer kami antara lain Toyota Raize, Fortuner VRZ, Vios, Kijang Innova, dan All New Avanza," kata Samuel (7/1/2022).

Sebagai gambaran, harga Toyota All New Avanza pada Desember 2021 lalu dibanderol mulai Rp 206,2 juta hingga Rp 264,4 OTR Jakarta.

Harga Toyota Vios di Desember 2021 berkisar Rp 254,1 juta sampai Rp 283,3 juta OTR Jakarta.

Untuk harga Toyota Kijang Innova varian mesin 2.0 bensin hingga 2.4 diesel, saat akhir tahun lalu ditawarkan Rp 326,4 juta hingga Rp 417,2 juta OTR Jakarta.

Sementara harga Toyota Fortuner 2.4 diesel yang mendapat PPnBM 50 persen pada 2021, saat itu berkisar Rp 493 juta hingga Rp 556,4 juta OTR Jakarta.