Hyundai Creta Varian Prime Paling Laku, Yang Inden Boleh Sumringah, Dikirim ke Konsumen Bulan Februari

F Yosi - Jumat, 14 Januari 2022 | 14:40 WIB

Hyundai CRETA Varian Prime (F Yosi - )

Otomotifnet.com - Terjawab sudah pertanyaan Otomotifnet soal tidak adanya unit display Hyundai Creta di semua dealer atau showroom Hyundai.  

Jadi Creta akan diproduksi secara massal mulai 17 Januari 2022,  Compact SUV ini merupakan varian pertama yang dirakit dan diproduksi  secara lokal yang berlokasi di pabrik  Hyundai di Kota Delta Mas, Bekasi, Jawa Barat.  

Nah..  untuk anda yang sudah melakukan SPK siap-siap nih bakal sumringah, Hyundai Indonesia akan mulai mengirim unit Creta ke rumah anda pada bulan Februari 2022.

"Akhir tahun 2021, SPK Creta sudah lebih dari 1.200, dengan kondisi tidak ada display dan tidak ada unit test drive," ujar Erwin Djajadiputra, Director Sales PT HMID, saat tatap muka di pabrik Hyundai di Cikarang, Bekasi (13-1-2022).

“Kami akan lengkapi display di 100 jaringan kami dari Aceh sampai Papua, serta mengirimkannya ke konsumen. Tanggal 3 Februari kami akan adakan grand launching untuk Creta,” tamba Erwin.

Hyundai Creta hadir dalam empat pilihan varian, yaitu  Active 6-speed MT Rp 279 juta, Trend 6-speed MT Rp 299 juta, Trend IVT Rp 319 juta, Style IVT Rp 359 juta, Prime IVT Rp 397,5 juta, Prime IVT Two Tone Roof Rp 399 juta on the road (OTR) Jakarta.

F Yosi/Otomotifnet
Terdapat Air Purifier pada konsol tengah, udara di kabin akan selalu fresh.

F Yosi/Otomotifnet
Panoramic Sunnroof, saat berkendara terasa lebih nyaman.

Yang menarik justru tipe tertinggi yang menjadi primadona banyak dipesan oleh konsumen.

"Saat peluncuran pertama kali pada event GIIAS, tercatat bahwa ketika suatu produk baru diluncurkan, kebanyakan pembeli malah akan memilih tipe tertinggi", beber Makmur, Chief Operating Officer HMID.