Pemilik Mobil Mewah Kena Sindir, Harga Pertamax 92 Didesak Kementerian ESDM Dihitung Ulang

Irsyaad W - Kamis, 24 Maret 2022 | 17:20 WIB

Peningkatan konsumsi BBM di Tol Trans Jawa yang tertinggi adalah produk Pertamax Turbo dan Pertamax (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Harga Pertamax RON 92 didesak untuk dihitung ulang.

Desakan ini datang dari Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM).

Kementerian ESDM menyebut, melambungnya harga minyak mentah membuat harga keekonomian Pertamax 92 mencapai sekitar Rp 14.500/liter.

Sementara harga Pertamax 92 saat ini masih dijual Pertamina Rp 9.000/liter.

Hal itu disampaikan Staf Khusus Menteri BUMN, Arya Sinulingga.

Pendapat Arya, dengan harga segitu secara tak langsung Pertamina mensubsidi harga Pertamax.

Pernyataan ini pun seoalah ikut menyindir pemilik mobil mewah.

"Sudah saatnya dihitung ulang, berapa sebenarnya harga yang layak diberikan Pertamina untuk Pertamax yang dikonsumsi mobil-mobil mewah," ujarnya, (22/3/22).

Arya menyatakan, kenaikan harga Pertamax juga upaya menciptakan keadilan bagi semua pihak.

Selain itu, saat ini harga jual BBM sekelas Pertamax 92 di Asia Tenggara juga melambung.