Dugaannya, Avanza tengah melaju kecepatan tinggi dari Jatibening ke Jatiasih.
"Itu lima orang semua laki-laki. Paling parah itu pintu sebelah kiri," bebernya.
"Jadi ada yang mental keluar keluar mobil, nah itu yang meninggal dunia," tuturnya.
Sementara Kanit Laka Lantas Polrestro Bekasi Kota, AKP Farida jelaskan kronologinya.
Berawal Avanza dikemudikan Rizky Aulia melaju kencang dari arah Jatibening ke Jatiasih.
Tiba di TKP, Avanza oleng menghajar tembok toko Hery Jaya Per.
Akibatnya, satu orang penumpang terpelanting keluar dari kabin Avanza.
"Kejadian jam 4:30 WIB. Kendaraan Avanza oleng nabrak tembok," sebut Farida.
Diketahui, identitas kelima korban yakni Rizky Aulia sebagai pengemudi.
Lalu penumpangnya, Sultan Maulana, Wahid, Andi dan Radityo.
Saat diperiksa, kelima korban tak membawa Kartu Identitas apapun termasuk KTP.
Sedangkan korban tewas diketahui penumpang bernama Wahid.
Lalu korban bernama Radityo mengalami luka berat.
Setelah peristiwa, kelima korban langsung dilarikan ke RSUD Kota Bekasi.
Menurut Farida, pihakya masih menyelidiki penyebab kecelakaan tersebut.
"Masih kita minta keterangan saksi-saksi yang bisa kita mintai keterangan," tandasnya.
Baca Juga: Isi Kabin Berserakan, Toyota Rush Amburadul di Tol Cipali, Beberapa Orang Merintih