Berkat TSS dan Turbo, Toyota Raize Raih Best Small Crossover OTOMOTIF Award 2022

F Yosi - Minggu, 3 April 2022 | 21:30 WIB

Toyota Raize 1.0T GR Sport TSS (F Yosi - )

Otomotifnet.com- Penghargaan Otomotif Award (OA) Di kelas Small Crossover tahun 2022 ini sangat seru. Crossover-crossover mungil ini memang menyajikan keunggulannya masing-masing. 

Mulai fitur yang kekinian ditambah dengan teknologi keselamatan yang mumpuni. Dengan dapur pacu beberapa merek mobil sudah menggunakan asupan turbo menjadi nilai lebih untuk diacungi jempol.

Peserta dari kategori ini seperti Suzuki SX-4 S Cross, Nissan Magnite, Renault Triber,  All New Daihatsu Rocky 1.0 Turbo dan All New Toyota Raize 1.0 Turbo si kembar sebagai pendatang baru dikelas ini.

Lewat penjurian yang cukup ketat, dengan beberapa faktor penilaian. Secara desain, fitur dan pilihan mesin yang digunakan All New Toyota Raize 1.0 Turbo mempunyai nilai tambah untuk melawan rival-rival-nya yang juga tampil menarik.

Toyota Raize 1.0 Turbo dengan penyematan fitur keselamatan yang canggih dan lengkap ini sangat berguna bagi penggunanya. Dan akhirnya dengan sederet fitur dan teknologi baru tersebut terpilih menjadi pemenang kategori small crossover OA 2022.

Yosi/Otomotifnet
Head unit 9 inci terkoneksi dengan smartphone di Toyota Raize 1.0T GR Sport TSS

“Selamat atas terselenggaranya Otomotif Award 2022. Terima kasih atas penghargaan yang diberikan khususnya untuk SUV Toyota. Buat kami segment SUV adalah salah satu segment penting sejalan dengan perkembangan-nya”, tukas, Head of Interactive Communitaction PT Toyota Astra Motor (TAM), Dimas Aska.

“Dengan penghargaan ini kedepan menjadi pemicu bagi kami dalam mengembangkan lebih banyak lagi produk dengan berbagai teknologi. Dan layanan yang  paling penting cocok dengan spesifik kebutuhan Indonesia.”

Toyota Raize 1.0  GR Turbo sebagai kasta tertinggi ini disematkan fitur keselamatan canggih  Toyota Safety Sense (TSS).

Cara bekerjanya adalah memberikan dukungan penuh pada pengemudi untuk mengawasi kondisi sekitar dari potensi bahaya dan sigap memberikan peringatan dini.