Taksi Transmover Sasaran Pertama, Truk Volvo Bikin Mencekam Ruas Tol Jagorawi

Irsyaad W - Selasa, 5 April 2022 | 08:55 WIB

Rekaman tabrakan beruntun satu truk dan lima mobil di ruas tol Jagorawi (Irsyaad W - )

Mendadak, truk menumbuk taksi Transmover di depannya.

Akibatnya, taksi terdorong menyundul Toyota Avanza nopol B 1407 SYX.

Kemudian beruntun menghajar Toyota Agya nopol F 1074 BI, Suzuki Ertiga nopol B 2523 FMF.

"Akhirnya berhenti setelah menghantam bagian belakang Xenia nopol F 1093 DJ," ucap Seno, (4/4/22).

Beruntung, tak ada korban dalam peristiwa tersebut.

Para pengemudi cepat-sepat keluar kabin usai terjadi benturan.

"Hanya kerugian materi, terus sekarang sedang kami tangani di Satwil Lantas," ujarnya.

Hasil pemeriksaan sementara, sopir truk Volvo mengaku mengalami kendala pada sistem pengereman sehingga terjadi kecelakaan.

"Belum ada kepastian (penyebab kecelakaan). Menurut keterangan awal sopirnya karena ada kendala di rem," ucapnya.

Unit Laka Satlantas Jakarta Timur masih menyelidiki lewat pemeriksaan saksi dan olah TKP.

Guna memastikan penyebab kecelakaan beruntun.

Baca Juga: Avanza Hancur Depan Belakang, Kejepit HiAce dan Avanza Lain

Sumber: https://wartakota.tribunnews.com/2022/04/04/kecelakaan-beruntun-di-tol-jagorawi-satu-truk-dan-lima-mobil-ikut-terlibat