"Namun, diduga pengemudi mengantuk. Sehingga, mobil tersebut melaju lurus dan menabrak pagar tembok bundaran alun-alun Tugu Kota Malang," terangnya.
Akibatnya, pagar tembok bundaran alun-alun Tugu Kota Malang roboh sekitar 6 meter.
Sedangkan, double cabin tersebut remuk pada bodi depan dan kaca pecah.
"Saat ini, pihak pengemudi dan penumpang masih diamankan untuk kepentingan penyelidikan," tutur Saiful.
"Sedangkan mobilnya, kami bawa ke Kantor Unit Gakkum Satlantas Polresta Malang Kota," jelasnya.
Sementara itu, peristiwa serupa juga pernah terjadi, (16/11/21) lalu.
Saat itu, pagar tembok bundaran alun-alun Tugu Kota Malang ditabrak Daihatsu Ayla warna hitam nopol B 1992 PZV.
Sebelum menabrak pagar tembok Alun-Alun Tugu Kota Malang, Ayla oleng karena tertabrak Mazda CX-5 nopol S 1424 NU.
Baca Juga: Pengemudi Nissan X-Trail Kejang-kejang, Penumpang Tarik Setir ke Kiri, Terguling Jebol Tembok