Nissan Kicks e-POWER Facelift 2022, Makin Segar Ditambah Penggerak 4WD

Irsyaad W,Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Kamis, 28 Juli 2022 | 12:35 WIB

Nissan Kicks e-POWER kini dapat penggerak e-POWER terbaru termasuk e-POWER 4WD. (Irsyaad W,Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

Otomotifnet.com - Nissan Kicks e-POWER facelift 2022 meluncur.

Nissan Kicks e-POWER facelift 2022 membawa beberapa penyegeran, termasuk ditambah penggerak empat roda (4WD).

Nissan Kicks e-POWER facelift 2022 juga dibekali fitur keselamatan yang kini makin canggih.

Detail perubahannya, mulai dari sistem penggerak.

Kicks e-POWER terbaru mendapat sistem penggerak hybrid serial e-POWER generasi kedua.

Dibanding sebelumnya, penggerak e-POWER bikin output tenaga lebih besar 5% dan torsi 7%.

Wujudnya berupa penggunaan motor listrik penggerak roda depan EM47 bertenaga 100 kW atau 136 dk dan torsi 280 Nm.

Nissan
Mobil baru Nissan Kicks e-POWER turut dapat penyempurnaan di Jepang.

Untuk versi Jepang ini, Nissan Kicks e-POWER juga tersedia penggerak semua roda berjuluk e-POWER 4WD.

Seperti e-4ORCE pada Nissan X-Trail e-POWER, Kicks e-POWER 4WD dapat motor listrik penggerak roda belakang.