Gaya-gayaan, 16 Remaja Geng Motor yang Teror Warga Purwokerto Keciduk

Ferdian - Rabu, 17 Agustus 2022 | 17:55 WIB

Gerombolan remaja beraksi bak gangster bermotor dan meresahkan warga Purwokerto ditangkap (Ferdian - )

Otomotifnet.com - Polisi berhasil tangkap gerombolan ganster bermotor yang membawa senjata tajam dan melempar mercon di alun-alun Purwokerto (16/8/2022).

Sebanyak 16 remaja berhasil diamankan bersama dengan barang bukti berupa motor, celurit hingga samurai.

Penangkapan ke-16 orang remaja tersebut merupakan upaya menjawab keresahan masyarakat terkait geng motor.

Masyarakat khawatir apabila geng motor dibiarkan akan semakin berkembang dan melakukan tindakan brutal.

Kapolresta Banyumas, Kombes Pol Edy Suranta Sitepu mengatakan berhasil mengamankan 16 pelaku di Cilacap.

Adapun dari 16 orang tersebut lima diantaranya tidak membawa senjata tajam baru dijadikan saksi.

Sementara 11 orang lainnya masih dilakukan upaya pemeriksaan lebih lanjut.

"16 orang itu juga akan kita cek urine. Senjatanya ada celurit, samurai. Mereka menamai aliansi geng motor, geng warrior dan sebagainya. Kita juga masih melakukan pengejaran kepada pelaku lainnya," ujarnya.

Terkait usia dari para pelaku Kapolres belum memberikan keterangan secara pasti dan akan mengidentifikasi lebih jauh.

Namun demikian, aksi yang dilakukan geng motor yang meresahkan warga itu bukan dipicu konflik antar geng.